Pages

Saturday 17 May 2014

Laut Tiongkok Selatan, Indonesia Serukan Tahan Diri Semua Pihak

JAKARTA, PedomanNEWS – Terkait masalah kawasan laut Tiongkok Selatan antara Vietnam dan RRT Indonesia meminta kedua pihak untuk menahan diri, menghormati komitmen-komitmen yang tercermin dalam sebuah deklarasi.
Hal ini disampaikan Menteri Luar Negeri RI, Marty Natalegawa dalam pesan tertulis kepada sejumlah media Sore (16/5) melalui email
“Sekali lagi, Indonesia menyerukan kepada kedua pihak untuk menahan diri, menghormati komitmen-komitmen yang tercermin dalam Declaration on the Conduct ofthe Partus in the South China Sea (DOC) dan menghindari langkah-Iangkah yang dapat menambah ketegangan dan beresiko menciptakan eskalasi,” ucapnya
Menlu Marty juga mengatakan Indonesia menyerukan kepada kedua pihak untuk berkomunikasi guna menstabilkan situasi, termasuk melalui pemanfaatan jalur komunikasi hotline yang telah disepakati sebelumnya.
"Hanya ada satu pilihan di depan kita: yaitu penyelesaian sengketa secara damai" tambah Menlu Marty.
Dirinya juga mengatakan penggunaan kekerasan, pelanggaran hukum internasional, termasuk Konvensi Hukum Laut PBB dan DOC, tidak memiliki tempat di kawasan sekarang ini.
"Indonesia telah secara aktif berkomunikasi dengan semua pihak. Kita akan terus menerus mendesak adanya komunikasi dan sikap saling menahan diri," ujarnya.
Rhesa Ivan Lorca

No comments:

Post a Comment